Jumat, 23 April 2010

Membuat Blog di Blogger

. Jumat, 23 April 2010

1. Apa itu blog?

Saat anda ber-internet, sebenarnya yang anda lihat dan kunjungi adalah situs-situs atau tempat-tempat dimana orang menuliskan artikel, memasang foto/gambar, memasang lagu atau video yang dapat anda setel, dan informasi lainnya. Mirip anda berkunjung ke rumah seseorang dimana anda bisa melihat kondisi rumahnya atau mendengarkan curhatnya, atau anda mengunjungi suatu toko atau galeri dimana anda bisa melihat barang-barang yang dipajang/dipamerkan, bahkan memesan/membelinya, atau berkunjung ke suatu taman atau tempat wisata dimana anda bisa melihat keindahan alam dan penjelasan dari pemandu wisatanya. Atau bisa juga seperti anda datang ke perpustakaan dan membaca buku-buku yang ada disana. Semuanya terwujud dalam bentuk artikel/bacaan, gambar/foto, serta suara serta video.

Tempat atau situs tersebut disebut website atau weblog (biasa disingkat blog). Anda pun bisa membuat tempat/situs semacam itu. Kalau membuat website itu lumayan rumit, membuat blog sekarang ini relatif mudah. Banyak hal sudah diotomatiskan sehingga anda tinggal mengikuti langkah-langkahnya saja. Memang kadang ada juga istilah dan penjelasan yang sulit dicerna orang awam. Seperti yang saya alami, meskipun sudah ada panduannya, ternyata juga tidak mudah mengikutinya. Nah, disini saya mencoba menjelaskannya dengan cara yang sederhana sekali, agak bertele-tele tapi yang penting dapat dicerna oleh anda yang paling awam sekalipun. Gampang nanti setelah menguasai yang sederhana, jika ingin semakin canggih, anda bisa belajar sendiri ke artikel para bloger sejati. Insya Allah sudah lebih mudah mengikutinya.

Jadi siapa pun anda, asalkan sudah ada komputer dan ada fasilitas internet, serta bisa membaca tulisan ini, maka anda bisa membuat blog.

CARA MEMBUAT BLOG DI BLOGGER

Kita akan membuat blog di blogger.com, yang 100% gratis dan didukung penuh oleh google, sehingga akan cepat muncul di halaman pencari google. Sebelumnya, anda harus sudah punya alamat email. Kalau belum punya, maka silakan anda buat dulu. Kalau belum bisa cara membuatnya, klik disini untuk belajar caranya.

LANGKAH KE-1 (MASUK KE BLOGGER)

Silahkan anda kunjungi website www.blogger.com. Atau anda juga bisa memulai dari blog ini. Anda akan menjumpai tulisan Buat Blog (Create Blog), kalau di blog ini letaknya ada di sudut kanan atas. Klik tulisan Buat Blog (Create Blog).

LANGKAH KE-2 (MEMBUAT AKUN GOOGLE)

Akan tampil form Ciptakan Sebuah Akun Google. isikan alamat email dan password yang sudah anda miliki sesuai perintah. Isi juga nama tampilan anda (misal : nama anda, seperti di blog saya ini Bang Her). Selanjutnya lakukan verifikasi kata dengan mengetik kata yang ditunjukkan/digambarkan.

Jangan lupa untuk mencentang "Penerimaan persyaratan".

Kemudian klik tombol panah "Lanjutkan" untuk melanjutkan ke langkah ke-3

LANGKAH KE-3 (BERI NAMA BLOG ANDA)

Ketik nama blog anda sesuai nama yang anda inginkan. Misal : Asep Menulis. Lalu ketik alamat blog anda, misal : asepmenulis.blogspot.com. Dianjurkan agar alamat blog sama dengan nama blog, tapi tidak sama juga bisa. Klik "Cek ketersedian" untuk memeriksa apakah alamat blog ini sudah ada yang menggunakan. Bila tidak tersedia harus dibuat alamat blog baru. Bila tersedia maka klik tanda panah 'Lanjutkan'.

LANGKAH KE-4 (PILIH SEBUAH TEMPLATE)

Klik template yang anda sukai sesuai selera anda. Template adalah bentuk tampilan dari blog. Setelah itu klik 'Lanjutkan".

LANGKAH KE-5 (MEMULAI BLOGGING)

Blog anda sudah jadi. Anda sudah bisa memulai untuk mengisinya (posting).

Sekarang Isikan Judul artikel anda pada kolom judul, dan tulis isi dari artikel anda pada kotak di bawahnya! Bila anda ingin memasukkan gambar, klik ikon 'Tambah gambar' di bagian atas kotak artikel. Setelah selesai lalu klik "Terbitkan Entri".

SELAMAT!! sekarang anda sudah mempunyai blog sendiri dan sudah bisa dilihat dari penjuru dunia manapun.

Selanjutnya anda bisa melakukan pengaturan (setting) blog anda. Caranya klik disini. Prosesnya tidak lama dan mudah. Silakan saja dilakukan agar blog anda segera dikenali oleh mesin pencari.

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 
Catatan Pelajaran is proudly powered by Blogger.com | Template by Agus Ramadhani | o-om.com